Perkembangan dunia usaha atau bisnis yang sangat cepat memudahkan seseorang untuk memiliki usaha sendiri tanpa harus menciptakan atau membuat inovasi produk. Misalnya saja dengan menjadi distributor. Meski barang yang dijual dari orang lain, tak menutup kemungkinan seorang distributor bisa sukses dan meraup omzet yang terus meningkat.
Bagi Anda yang baru saja memiliki keinginan untuk membangun usaha jadi distributor, anda harus mengetahui kelebihan dan kekuranggan dari usaha distributor. Dan yang tidak kalah penting anda harus tau cara atau tips untuk menjalankan usaha tersebut. Untuk itu, di sini kami akan memberikan pengetahuan kepada anda mengenai Kelebihan, Kekurangan Dan Tips Pengadaan Distributor.
Kelebihan Pengadaan Distributor
• Anda tidak perlu memikirkan biaya produksi sehingga kerugian dapat diminimalisir.
• Tidak perlu memikirkan masa kadaluarsa produk karena sudah menjadi tanggung jawab dari.
• Dapat menentukan target keuntungan yang ingin dicapai.
• Dapat menjual barang dalam jumlah yang banyak kepada toko atau ritel sehingga keuntungan yang diperoleh lebih besar dan cepat.
• Jika terjadi perbedaan keinginan di antara konsumen dan produsen maka akan terselesaikan oleh pihak perantara.
• Konsumen yang jauh ditempat terpencil dan terpencar bisa dengan mudah dijangkau dan menjadi tugas para agen.
• Harga barang cengerung lebih stabil karena apabila terdapat kelebihan volume produksi maka akan ditahan oleh perantara.
Kekurangan Pengadaan Distributor
• Membutuhkan modal yang besar
• Memiliki kontrol yang rendah terhadap barang yang disalurkan.
• Harga barang yang kurang stabil. Akan terjadi kenaikan dan penurunan harga yang cukup signifikan tergantung pada volume produksi barang. Jika volume produksi menurun, maka harga yang dijual akan semakin tinggi begitu juga sebaliknya.
• Cukup sulit menemukan distributor di daerah terpencil dengan akses yang cukup sulit dijangkau.
• Harga barang jauh lebih mahal karena ada agen yang turut menarik keuntungan.
• Produsen jadi lebih sulit atau lambat mengetahui jika ada perubahan selera pada konsumen.
• Barang sampai pada konsumen jauh lebih lambat jia dibandingkan dengan sistem distribusi langsung.
Peran distributor dalam rantai distribusi adalah perantara antara produsen dengan retailer, distributor selalu dituntut untuk dapat memenuhi pemesanan secara tepat waktu dengan kualitas yang baik. Meskipun saat ini banyak produsen yang mulai menjual langsung produk mereka ke retailer juga ke konsumen akhir, bisnis distributor masih tetap menarik. Banyak cara untuk menjadi distributor yang terpercaya dan sukses. Berikut ini adalah beberapa tips sukses dalam menjalani usaha distributor :
Gunakan Sistem ERP Distributor
Saat permintaan pelanggan semakin meningkat dan membutuhkan pengiriman produk yang cepat, maka proses operasional perusahaan pun harus dituntut bekerja lebih cepat untuk memproses pesanan pelanggan. Pengaplikasian sistem ERP akan mempermudah operasional perusahaan. Berbagai pekerjaan yang sangat membutuhkan Sistem ERP adalah pengelolaan persediaan, Purchase Order, Sales Order hingga ke bagian Finance & Accounting. Sistem ERP memang “mahal” bagi sebagian perusahaan.
Kontrol Persediaan Barang
Distributor pasti memiliki nilai persediaan yang besar, karena penjualan selalu dalam kuantiti yang besar. Tapi, ,menyimpan stok dalam jumlah yang besar tanpa Analisa data yang baik dapat menjadi sebuah kerugian bagi perusahaan. Jaga posisi persediaan selalu di jumlah yang tepat, perhatikan trend penjualan, waktu, dan lead time dari produsen hingga ditemukan titik Reorder Point. Oleh karena itu, sangat penting bagi Anda untuk memiliki Sistem Inventory Barang Terbaik.
VJaga Kepercayaan Pelanggan
Semua bisnis bukan hanya distributor wajib menjaga kepercayaan pelanggan. Kepercayaan pelanggan merupakan faktor terpenting dalam keberlangsungan perusahaan. Salah satu kesalahan lain yang sering dilakukan oleh distributor adalah “melupakan” pelanggan, dengan cara yang mungkin tidak disadari seperti : Pengiriman yang lambat, kualitas produk yang tidak sesuai perjanjian/ buruk, tidak memberikan solusi ketika terjadi permasalahan, hingga memberikan harga yang tidak wajar.
Menjadi distributor memang dapat dijadikan sebagai langkah awal memulai membangun suatu usaha atau bisnis dari nol. Namun, sebagai distributor perlu juga memiliki strategi dagang yang jitu untuk menarik banyak konsumen, mengingat sekarang ini persaingan antar distributor juga sangat ketat. Misalnya saja, dengan promosi yang menarik, menjual produk-produk barang atau jasa yang menarik dan sebagainya.
Apabila anda membutuhkan informasi lebih lanjut mengenai artikel di atas dan jika anda memiliki pertanyaan untuk mengetahui informasi tersebut lebih detail. Jangan ragu-ragu silahkan hubungi kami melalui email groedu@gmail.com, atau langsung hubungi nomor whatsapp kami 0812-5298-2900. Kami siap membantu. Semoga artikel ini bermanfaat dan memberikan informasi berharga untuk Anda. Terima kasih dan selamat mencoba.